Pengertian Konsinyasi Pada Bisnis

Dibuat oleh : Operator (428 hari yang lalu)

konsinyasi adalah larangan untuk meninggalkan tempat yang dimana kata tersebut bukan hanya digunakan dalam perdagangan saja namun juga digunakan dalam bidang hukum dan militer yang dimana di artikan sebagai bentuk perintah untuk bersiap atau larangan untuk meninggalkan tempat, ada juga pengertian lain yang dijelaskan sebagai situasi dimana sekelompok petugas yang berkumpul untuk menyelesaikan sesuatu dengan intensif tanpa meninggalkan tempat tersebut. Pada bidang hukum hal ini menjelaskan tentang suatu keadaan yang dimana sejumlah uang di titipkan terlebih dulu pada pihak pengadilan. Disini kita akan bahas tentang istilah konsinyasi dalam bisnis yuk simak!!

Manfaat konsinyasi pada bisnis 
Bukan hanya untuk owner sebuah produk namun juga untuk agen yang berkaitan dengan pelanggan. manfaat dari konsinyasi yang membuat banyak owner usaha lebih memilih untuk memasarkan produk menjadi komoditas bisnisnya. Diantaranya adalah:
1. Manfaat untuk owner produk yaitu untuk owner sendiri tidak akan pusing lagi dengan hal pemasaran dan promosi karena dengan ini hanya perlu meyakinkan agen untuk menerima titipan produk untuk dijual dan umumnya untuk agen akan berusaha untuk melakukan promosi kepada para pelanggan dan mereka tidak akan mendapat keuntungan jika produk yang dititipkan tidak terjual
2. Manfaat untuk agen adalah sedikitnya modal yang dikeluarkan untuk keuntungan, berbeda dengan perdagangan dengan sistem lain pada sistem ini dapat memungkinkan penjual untuk mempunyai produk yang akan di pasarkan tanpa menanggung biaya produksi yang besar. Hal itu disebabkan karena biaya produksi sudah secara penuh ditangung oleh pemilik produk.

Tips menjalankan konsinyasi
1. Pilih toko atau agen dengan baik dan ramai pembeli yang bertujuan agar produk kia mudah dikenal dan cepat terjual
2. Lakukan pengecekan secara berkala namun konsisten terlebih pada produk dengan masa kadaluarsa dengan itu kita akan terhindar dari kemungkinan produk kadaluarsa yang terbeli oleh pembeli
3. Jalin hubungan dengan para pemiliki toko dengan menawarkan margin keuntungan yang menarik dan juga hadiah pada pemiliki toko.

baca juga: Fakta Hari Perawat Nasional 2023

Kategori : Informasi

PT. Harmoni Kreasi Digital
© 2022 Talenta Muda