Pentingnya Kerjasama di Dalam Tim

Dibuat oleh : Operator (481 hari yang lalu)

Pentingnya Kerjasama di Dalam Tim

Kerjasama tim mempunyai peranan penting untuk organisasi dan pada setiap individu di dalamnya. Pada sebuah penelitian telah membuktikan bahwa kerjasama bisa meningkatkan semangat, produktivitas, hubungan sosial, juga komunikasi dan efisiensi saat pekerjaan. Kerjasama terbukti bisa memberikan keuntungan untuk kesuksesan organisasi. Berikut ini beberapa manfaat yang akan didapatkan dengan bekerjasama :

Kerjasama mendatangkan ide-ide yang besar.

Walaupun jika kita merupakan orang yang jenius, kita tidak bisa menghasilkan ide yang besar jika bekerja sendiri, contohnya yaitu Albert Einstein. Einstein memang seorang penemu teori relativitasnya sendiri, namun temuan tersebut dihasilkan melalui diskusi yang dilakukan dengan teman juga rekan-rekan kerjanya. Mengapa begitu? Karena pada saat bekerjasama dengan anggota tim lainnya, kita pastinya akan saling bertukar pengetahuan juga keterampilan dengan rekan-rekan.

Kerjasama tim merupakan peluang untuk bertumbuh secara individual.

Di dalam sebuah tim kita pasti akan sangat jarang menemukan kata "saya". Tapi, kerjasama tim bisa membuat kita bertumbuh secara individual. Kerjasama tim akan membuat kita bisa saling berbagi informasi, saling melatih juga menyemangati antara satu dan yang lain sehingga bisa mendapatkan pengalaman dan ide-ide yang baru. Kerjasama tim pun merupakan kesempatan untuk belajar dari kesalahan yang diperbuat anggota tim lainnya. Dalam tim, kita akan belajar untuk mendengarkan orang lain dan mengerti apa yang dimaksudkan. Tentunya, jika mempunyai kemampuan mendengarkan yang baik di dalam setiap aspek kehidupan, kita bisa meningkatkan hubungan sosial yang dimiliki. 

Kerjasama tim dapat menghilangkan kejenuhan.

Kita pasti mengalami kejenuhan saat pekerjaan. Hal yang bisa dilakukan untuk mengatasinya yaitu dengan saling berbagi tugas dengan anggota tim lainnya. Pada saat bekerjasama dalam tim, kita akan saling memberikan dukungan emosional. Inilah yang membuat  anggota tim bisa kembali bersemangat dan menyelesaikan pekerjaan dengan baik.

Kerjasama tim meningkatkan kesuksesan organisasi.

Pada era teknologi yang semakin maju ini, kita dituntut untuk mempunyai keterampilan tertentu. Tentunya, tidak ada individu yang bisa menguasai keterampilan secara menyeluruh yang dibutuhkan. Untuk itu diperlukan lah tim. Dengan bekerjasama didalam tim, setiap orang bisa memegang peranannya masing-masing melalui keterampilan yang mereka miliki sehingga anggota tim yang satu bisa melengkapi anggota tim lainnya.

Kerjasama tim memampukan kita untuk berani mengambil risiko.

Jika bekerja secara sendiri, kita akan takut untuk melangkah. Jika bekerjasama dengan tim, kita akan mempunyai keberanian untuk melakukan banyak hal, termasuk dengan hal yang berisiko cukup tinggi. Kita mengetahui bahwa selalu ada orang yang akan mendukung sekalipun nantinya akan menghadapi kegagalan. Karena itulah, kerjasama tim memampukan kita untuk berani mengambil risiko.

Baca juga Mari kenali Topologi Mesh dan juga Kelebihannya
 

Kategori : Umum

PT. Harmoni Kreasi Digital
© 2022 Talenta Muda